Monday, September 9POS VIRAL
Shadow

Natasha Rizky Berikan Tanggapan Soal Isu Rujuk Bersama Desta

Natasha Rizky baru-baru ini memberikan jawaban terkait isu dirinya rujuk dengan Desta Mahendra. Di mana belakangan ini sempat ramai di perbincangkan pada media sosial. Hal tersebut jadu sangat ramai setelah Natasha serta Desta liburan bersama ke Jepang. Natasha Rizky juga cukup santai dalam menanggapi isu tersebut. Dia menganggap bahwa isu tersebut merupakan bentuk dukungan dari netizen terhadap dirinya.

Natasha-Berikan-Tanggapan-Soal-Isu-Rujuk-Bersama-Desta

“Itu mah di jadikan sebagai bentuk dukungan aku serta keluarga ya. Pokoknya terima kasih untuk semua yang slalu mendukung dan juga berdoa yang terbaik. Masya Allah terima kasih banyak. Seperti itu aja sih,” kata Natasha Rizky ketika di temui POS VIRAL pada kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat (2/2/2024).

Tentang Perceraian

Natasha-Rizky-Berikan-Tanggapan-Soal-Isu-Rujuk-Bersama-Desta

Natasha juga mengakui bahwa Desta selalu berikan dukungan pada dirinya. Walaupun keduanya sudah berpisah dan kini sedang fokus pada kehidupan mereka masing-masing. “Dia selalu support aku dari dulu. Jadi, Masya Allah apa saja yang aku lakukan selama itu positif pastinya dia selalu support. Dan tidak ada bentuk spesial yang gimana-gimana karena dari dulu hingga sekarang ini dia memang seperti itu” jelas Natasha Rizky.

Baca Juga : Once Mekel Puji Ganjar-Mahfud Sebagai Pasangan Yang Lengkap

Natasha juga merasa bersyukur karena hubungannya dengan Desta juga secara personality memang masih baik-baik saja. Tetapi dia hanya menganggapnya sebagai seorang sahabat dan tidak ada sesuatu yang berlebihan. “Kalau secara personality yang baik-baik saja. Jadi tidak ada yang perlu untuk di apain sih sebenarnya. Support saja kayak apa begitu, pastinya akan aku biayai dan juga aku bisa membeli sendiri. Jadi sangat simpel aja seperti teman dan semangat gitu” kata Natasha Rizky.

Sebagai informasi bahwa, Natasha Rizky serta Desta Mahendra secara resmi cerai pada 19 Juni 2023 yang lalu. Dari keputusan tersebut, Desta dan juga Natasha Rizki tidak ribet memperebutkan hak gana-gini serta hak asuh anak. Selain itu, Desta juga masih di izinkan untuk tetap ikut dalam mengurus walaupun ketiga anaknya akan tinggal bersama dengan Natasha Rizky.

Sebelumnya, soal gugatan cerai dari Desta terhadap Natasha sudah di daftarkan pada tanggal 11 Mei 2023 yang lalu. Di mana, gugatan cerai tersebut telah di konfirmasi oleh pihak PA Jakarta Selatan serta teregister dengan menggunakan nomor perkara 1583/Pdt.G/2023/PAJS. Desta menikah bersama dengan Natasha Rizki pada tanggal 21 April 2013. Pasangan yang mana terpaut jarak usia sampai dengan 16 tahun tersebut lalu di karuniai oleh tiga orang anak viralfirstnews.com.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *